Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Polres Madiun Kota Laksanakan Pengamanan Kegiatan Run Rei Vaganza 2025

| Agustus 09, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-08-10T05:27:50Z

Polres Madiun Kota Laksanakan Pengamanan Kegiatan Run Rei Vaganza 2025|Minggu,10 Agustus 2025|Dok: Hms


GarudaNews86: Polres Madiun Kota bersama Polsek Kartoharjo melaksanakan pengamanan kegiatan Run REI, yang merupakan rangkaian dari REI Vaganza 2025.


Kegiatan lari ini menempuh dua kategori jarak, yaitu 5 km dan 10 km, dengan rute start dan finish di Sun City Mall, Jalan S. Parman, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun. Minggu (10/8/2025).


Puluhan personel gabungan dari Polres Madiun Kota dan Polsek Kartoharjo dilibatkan dalam kegiatan ini. Pengamanan dipimpin oleh Padal PAM Panit Samapta Polsek Kartoharjo, IPDA Anang Setiawan, S.H., yang menempatkan personel sesuai titik plotting yang telah ditentukan. Pengaturan dilakukan secara cermat untuk memastikan kelancaran jalannya acara, mulai dari start hingga finish.


Kapolres Madiun Kota, AKBP Wiwin Junianto Supriyadi, S.I.K., menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh anggota yang bertugas sehingga kegiatan berjalan aman dan tertib.


“Setiap kegiatan yang diselenggarakan khususnya di Kota Madiun harus berjalan dengan aman dan tertib. Ini sudah menjadi tanggung jawab Polri dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat,” tegasnya.


Dengan adanya pengamanan yang maksimal, kegiatan Run REI Vaganza 2025 berlangsung sukses, tanpa hambatan, dan mendapat sambutan antusias dari para peserta maupun masyarakat sekitar.(Eng/Hms)


Editor: Redaksi

×
Berita Terbaru Update