Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Laka Lantas di Kota Madiun Naik, Pelanggaran Turun 7 Persen

| Desember 29, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-12-29T10:25:43Z
Laka Lantas di Kota Madiun Naik, Pelanggaran Turun 7 Persen|Senin,29 Desember 2025|Dok: Hms

GarudaNews86: Polres Madiun Kota memaparkan capaian kinerja selama periode 2024–2025 dalam Konferensi Pers Akhir Tahun 2025 yang digelar pada Senin (29/12/2025). Kegiatan ini merupakan wujud komitmen Polri dalam menjunjung transparansi dan keterbukaan informasi publik kepada masyarakat.

Berdasarkan data Satuan Lalu Lintas Polres Madiun Kota, angka kecelakaan lalu lintas pada 2025 tercatat sebanyak 370 kejadian. Jumlah tersebut mengalami kenaikan 1,65 persen dibandingkan tahun 2024 yang mencatat 364 kejadian. Korban meninggal dunia juga meningkat dari 29 orang menjadi 36 orang, sementara korban luka berat tercatat 4 orang dan luka ringan sebanyak 458 orang.
Meski angka kecelakaan meningkat, kerugian materiil justru mengalami penurunan signifikan. Pada 2024, kerugian materiil tercatat sebesar Rp362.800.000, sedangkan pada 2025 turun menjadi Rp311.650.000.

Di sisi lain, penegakan hukum lalu lintas menunjukkan tren positif. Jumlah pelanggaran lalu lintas menurun dari 22.697 kasus pada 2024 menjadi 21.125 kasus pada 2025, atau turun sekitar 7 persen. Penindakan pelanggaran yang disertai penyitaan SIM dan STNK juga mengalami penurunan hingga 14 persen.

Profil korban kecelakaan dan pelanggar lalu lintas masih didominasi oleh kalangan karyawan atau swasta, disusul pelajar dan mahasiswa. Dari sisi usia, kelompok 16–21 tahun dan 22–30 tahun masih mendominasi, meskipun secara keseluruhan jumlah korban kecelakaan menurun dari 839 orang pada 2024 menjadi 788 orang pada 2025.

Sepeda motor masih menjadi kendaraan yang paling banyak terlibat dalam kecelakaan dan pelanggaran. Jumlah kecelakaan sepeda motor meningkat dari 541 unit menjadi 556 unit, sementara pelanggaran kendaraan roda dua tercatat menurun sekitar 13 persen.

Jenis kecelakaan yang paling sering terjadi adalah tabrakan depan-belakang dan depan-samping. Sementara itu, kecelakaan tunggal mengalami lonjakan cukup signifikan, dari 19 kejadian pada 2024 menjadi 31 kejadian pada 2025.

Selain sektor lalu lintas, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) secara umum di wilayah hukum Polres Madiun Kota terpantau kondusif. Total perkara kriminal sepanjang 2025 tercatat sebanyak 137 kasus dengan tingkat penyelesaian mencapai 101,5 persen.

Satuan Reserse Narkoba mencatat adanya penurunan jumlah kasus narkoba, meskipun pengungkapan terhadap jaringan pengedar mengalami peningkatan. Sementara itu, Satuan Samapta mencatat peningkatan penanganan tindak pidana ringan (tipiring) dari 329 kasus pada 2024 menjadi 397 kasus pada 2025. Peredaran minuman keras juga berhasil ditekan, dengan barang bukti yang diamankan menurun dibandingkan tahun sebelumnya.

Kapolres Madiun Kota AKBP Wiwin Junianto, S.I.K. menegaskan bahwa kenaikan angka kecelakaan lalu lintas menjadi perhatian serius jajarannya.

“Peningkatan kecelakaan lalu lintas menjadi evaluasi penting bagi kami. Polres Madiun Kota akan terus mengintensifkan upaya preventif, preemtif, serta penegakan hukum secara humanis. Kami juga mengapresiasi menurunnya pelanggaran sebagai indikator meningkatnya kesadaran masyarakat,” tegas Kapolres.

Konferensi pers akhir tahun ini dilaksanakan berdasarkan Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia, Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik, serta Surat Telegram Kapolda Jawa Timur Nomor ST/1592/XII/HUM.1.2./2025 tanggal 22 Desember 2025.

Menutup konferensi pers, Kapolres Madiun Kota menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel, masyarakat, Forkopimda, stakeholder, serta insan media atas dukungan selama tahun 2025. Ia berharap partisipasi aktif masyarakat terus meningkat demi terciptanya situasi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas yang kondusif di wilayah Kota Madiun. (Eng/Hms)



Editor: Redaksi
×
Berita Terbaru Update